Jumat, 21 Juni 2013


Adalah PT. Insera Sena, sebuah perusahaan produsen sepeda yang didirikan pada 1989 di Sidoarjo, Desa Wadungasih, Bunduran, Jawa Timur, Indonesia. Pada 1991, Pt. Insera Sena mulai memproduksi sepeda bermerek Polygon. Dari seluruh unit sepeda yang diproduksi, 30% menggunakan merek Polygon. Dari 30% terebut, 20% untuk pasar lokal dan 10% untuk diekspor ke luar negeri, terutama untuk sepda jenis Mountain Bike: Cozmic dan Collosus.


polygon collosus dh1.0

Saat ini sepeda merek Polygon sudah tersebar di banyak negara. Untuk wilayah Asia antara lain sudah diekspor ke Jepang, Korea, Singapura dan Malaysia. Untuk Eropa sudah juga menembus pasar Inggris, Jerman, Prancis, Spanyol, Swiss, Yunani, Denmark, Swedia, Finlandia, Norwegia, Rusia dan Polandia. Beberapa negara di Amerika pun sudah menggunakannya, USA, Kanada, Costa Rica, dan Argentina. Bahkan sampai ke Afrika: Mauritius dan Afrika Selatan. Australia, Selandia Baru dan Kepulauan Fiji juga telah menjadi pasar ekspor sepeda buatan Sidoarjo ini.

0 komentar:

Posting Komentar